:

22 April 2009

Buat Apa Ikut Kursus…..?


Sekolah saja ternyata tidak cukup. Di era globalisasi seperti saat ini, tentu saja kita membutuhkan banyak faktor untuk dapat bersaing dengan yang lain, khususnya di bidang pengembangan karir maupun pendidikan. Nah, untuk itu, kursus akademis maupun keterampilan, rasanya akan sangat membantu Anda maupun si buah hati. Mau tahu apa komentar warga tentang kursus? Silakan simak opini berikut ini:
Limo
Penting Untuk Wawasan Anak

Saya sengaja memasukan si kecil untuk kursus Bahasa Inggris. Di sekolahnya diajarkan, tapi rasanya nggak cukup. Akan lebih bagus bila si kecil juga kursus di luar jadi wawasannya bisa bertambah.

Chandra
Cimanggis




Menggali Potensi Anak

Kebetulan anak saya senang sekali menari. Nggak ada salahnya saya masukan sanggar tari biar lebih tergali potensi dan bakat seninya.

Fikri
Margonda




Biar Nggak Ketinggalan

Saya sengaja ambil kursus Mandarin karena di sekolah ada pelajaran itu. Jadi biar nggak ketinggalan sama teman-teman di sekolah, saya ambil kursus Mandarin di luar.

Mel
Depok II



Biar Nggak Gaptek

Aku ambil kursus komputer biar nggak gaptek (gagap teknologi). Jadi kalau anak bertanya ini dan itu tentang komputer, aku bisa menjawabnya.
Putri

Tidak ada komentar: