:

22 April 2009

PHRI Kota Depok Ultah Ke-1


Gelar Seminar Perijinan Usaha

Memperingati Hari Ulang Tahun Ke-1 Perhimpunan Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI) Kota Depok yang tepatnya terbentuk pada tanggal 26 Maret 2008, maka bertempat di Jl. Margonda Raya 50 Depok, pada Senin, 30 Maret 2009, diadakan syukuran sederhana dan dimeriahkan dengan acara seminar sehari dengan tema “Pentingnya Ijin Sebagai Legitimasi Usaha”.

Turut hadir M. Rony RM, Wakil Ketua Kadin Depok, para pengusaha Hotel dan Restoran, Pengurus BPD PHRI Jawa Barat dan Pejabat dari Dinas Pemuda Olahraga Pariwisata Seni dan Budaya serta Badan Pelayanan Perijinan Terpadu (BPPT) Kota Depok.
Dalam sambutannya, Ketua PHRI Kota Depok Adityawarman menuturkan pentingnya menyamakan visi bagi semua stakeholder Pariwisata serta mensinergykan program dalam kegiatan guna memajukan Pariwisata Kota Depok. Di samping itu juga diutarakan Program PHRI yang membagi kelompok usaha dalam tiga bagian yakni kecil, menengah, dan besar. Sedangkan dalam meningkatkan kemampuan SDM, PHRI Kota Depok dan Program Vokasi Universitas Indonesia (UI) telah menandatangani Nota Kesepakatan Kerjasama untuk menyelenggarakan Pelatihan Singkat bidang Hotel dan Restoran bagi karyawan anggota PHRI Kota Depok.
Sedangkan M. Rony. RM, dari Kadin menguraikan suka duka mengurus perijinan yang dialami selama ini oleh calon maupun pengusaha di Kota Depok, sementara Lukmanto S.Sos dari kantor Pemuda Olahraga Pariwisata Seni dan Budaya menguraikan tatacara dan prosedur pengurusan Ijin Usaha khususnya di Bidang Pariwisata sesuai dengan Perda No. 21 tahun 2003.
Hendrik dari Kantor Badan Pelayanan Perijinan Terpadu (BPPT) menjelaskan bahwa dalam usaha Pemda Kota Depok mempermudah dan mempercepat pelayanan, terhitung Januari 2009 semua perijinan Kota Depok mempermudah dan mempercepat pelayanan, terhitung Januari 2009 semua perijinan Kota Depok dipusatkan dalam satu atap di BPPT. Sedangkan H. Yunus mewakili Pengurus BPD PHRI Jawa Barat dalam sambutannya mengucapkan, “Selamat ulang tahun ke-1 PHRI Kota Depok, semoga Pariwisata Kota Depok semakin maju dan berkembang dengan program yang menyentuh serta mengayomi anggotanya.” Selamat Ulang Tahun Ke-1 PHRI Kota Depok.

Tidak ada komentar: